Diinformasikan kepada seluruh bapak/ibu wali murid yang berkeinginan untuk menyekolahkan putra dan putrinya ke jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), maka sebaiknya memilih sekolah yang benar-benar mampu memfasilitasi siswa baik secara akademik maupun non-akademik.
Saat ini ada salah satu sekolah berstatus negeri berstandar Nasional dan terakreditas A yang mampu menjamin kualitas pendidikan putra/putri bapak ibu, yaitu SMAN 2 NATAR Lampung Selatan.
SMAN 2 Natar Lampung Selatan merupakan sekolah berstatus negeri di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) dan juga Pemerintah Provinsi Lampung.
Sejarah SMAN 2 Natar telah berdiri pada tanggal 12 Januari 2011 di dusun 04, desa Pancasila RT 04/RW 02, kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan.
Sekolah ini memiliki fasilitas sangat lengkap, dan juga dewan guru sebanyak 53 tenaga guru profesional, petugas keamanan (security), pustakawan, petugas kebersihan lingkungan sekolah, staff tata usaha dan lain sebagainya.
Selain itu, kegiatan non-akademik siswa terfasilitasi dengan baik, karena di sekolah ini banyak sekali kegiatan ekstrakurikuler yang mampu memfasilitasi siswa agar berkembang dengan baik.
Di tahun ajaran baru 2024/2025, SMAN 2 Natar kembali membuka pendaftaran Calon Peserta Didik Baru (PPDB) melalui jalur zonasi, afirmasi, prestasi, dan perpindahan tugas wali/orang tua.
Untuk mekanisme dan alur pendaftaran PPDB SMAN 2 Natar tahun 2024/2025, silakan bisa membaca/mendownload pamflet/brosur di bawah ini: